TEKS BERJALAN

<< Alamat : Jalan Raya Payangan. phone : (0361)9082018 , NPSN :50102080 >>

SOAL INTERAKTIF

Rabu, 22 September 2010

Upacara Keagamaan

     Pada usia yang ke -10, SMA N 1 Payangan menyelenggarakan upacara keagamaan yang berupa upacara Mamungkah, Pedudusan alit, Ngresi gana, Mlaspas, Mupuk pedagingan dan pengenteg linggih. Upacara yang dimaksudkan untuk memohon keselamatan bagi seluruh warga sekolah ini melibatkan warga setempat dalam hal pengambilan pekerjaan. Kerjasama sekolah dengan warga setempat dalam persiapan upacara dapat menjadi salah satu indikator keharmonisan sekolah dengan lingkungan sekitar. 
     Persiapan upacara didahului oleh musyawarah antara pihak sekolah  dengan pihak desa adat Penginyahan sebagai masyarakat yang paling dekat dengan sekolah. Dalam musyawarah, pihak sekolah diwakili oleh kepala sekolah, wakasek humas, tim pengembang dan beberapa guru sedangkan dari pihak desa adat diwakili oleh prajuru desa adat yang meliputi klian, bendesa, pemangku, tukang banten. Dalam musyawarah disepakati bahwa masalah banten, konsumsi untuk desa, waktu pengerjaan, tempat pengerjaan dan persiapan lain yang menyangkut peralatan upacara dilakukan oleh desa adat atas dasar rasa saling percaya, hormat menghormati, saling menghargai.
     Upacara yang dilaksanakan pada 23 dan 25 september 2010 dihadiri oleh Bupati Gianyar,  Ketua DPRD Gianyar, Kepala dinas pendidikan dan olahraga kabupaten Gianyar, PHDI kabupaten, Kepala sekolah SMP/SMA Negeri dan swasta sekabupaten Gianyar, Tripika kecamatan, UPT Kesmas kecamatan, Majelis desa pekraman Payangan, Ikatan perbekel kecamatan Payangan dan kepala sekolah SMP/SD Negeri dan swasta sekecamatan Payangan. Upacara dipuput oleh Pendeta / pedanda dari Griya Bitra, Gianyar dan dari Griya Payangan. 
     Upacara yang dilaksanakan berkaitan dengan pembangunan padmasana melibatkan Darmawanita, seluruh siswa, Guru dan Pegawai dengan suasana akrab dan rasabakti karena konsep ngayah. Wakasek Humas  , I Wayan Enteg selaku Koordanor upacara menyampaikan pesan pada Panitia upacara bahwa Upacara keagamaan yang dilaksanakan bertepatan dengan purnama dan hari Sarawati adalah upacara yang sangat baik dalam hal waktu pelaksanaan karena waktu yang sedemikian baik sangat sulit ditemukan. Karena itu kepada seluruh anggota Panitia, Koordinator upacara selalu mengingatkan pentingnya kesadan.
Foto-foto selama Upacara, terpampang di bawah ini.





XII  IPA 1 Usai Ngayah bersama.









XI IPA 1 Usai Bikin Kwangen








XI IPA 1 Sedang bikin penjor










XII IPS sedang mejejahitan








Pagar ayu penyambutan tamu,,,











Sekaa gong Br.Penginyahan sedang ngayah di SMA







Topeng sidakarya....









Ibu-ibu guru sedang ngayah,,,,










ibu-ibu Dharma Wanita SMA N 1 Payangan








Bupati, Ketua DPRD Gianyar dan Kepala SMA N Payangan Mendem Pedagingan.









Ibu Guru sedang Ngayah








Siswa sedang bersantai usai ngayah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar